TARIAN TAYUB KHAS LAMONGAN
TARIAN TAYUB KHAS TRADISIONAL LAMONGAN
“Tayub merupakan kesenian tradisional yang wajib dilestarikan. Dengan Festival Beksan Tayub ini, kami sekaligus ingin mengkampanyekan kemurnian kembali tayub sebagai bagian dari kesenian masyarakat,” kata Bupati Lamongan Fadeli saat membuka kegiatan Festival Beksan Tayub Lamongan.
Festival Beksan Tayub Lamongan ini, diharapkan Fadeli dapat sekaligus menepis anggapan miring bahwa Tayub lekat dengan kesan erotisme, vulgar dan mabuk-mabukan.
“Tayub bukan merupakan hiburan negatif, yang akhir-akhir ini dikesankan di dalamnya, seperti kebiasaan saweran ataupun mabuk-mabukan yang biasa mengiringi hiburan Tayub,” tutur Fadeli.
Di sisi lain, digelarnya Festival Beksan Tayub mampu membuka cakrawala generasi muda tentang kesenian tradisional. Apalagi dalami kesenian Tayub ini, ada nilai-nilai dan filosofi. Di antaranya sebagai kesenian yang tumbuh dan berakar dari rakyat biasa, yang hidup di luar tembok keraton.